Posts

Showing posts from July 4, 2015

referensi kajian komunis.... (sub..historis)

Definisi Ideologi Ideologi secara etimologis berasal dari bahasa Yunani, terdiri dari dua suku kata yaitu ideos yang berarti gagasan/konsep dan logos yang berarti ilmu. Maka dapat disimpulkan pengertian ideologi menurut asal bahasa adalah kumpulan ide atau gagasan yang tersusun secara sistematis. Namun para ahli mempunyai pendapat yang berbeda-beda tentang pengertian ideologi ini. Kata ideologi pertama kali dikenalkan oleh Destutt de Tracy pada 1796 untuk mendefinisikan “science of idea“. yaitu suatu program yang diharapkan dapat membawa suatu perubahan institusional dalam masyarakat Perancis Menurut Tracy ideologi adalah studi terhadap ide-ide / pemikiran Karl Marx menyatakan bahwa ideologi merupakan alat untuk mencapai kesetaraan dan kesejahteraan bersama dalam masyarakat. Pendapat ini mengandung esensi dari ideologi komunis, paham ini biasa disebut Marxisme. Ideologi Marxisme lahir dari cita-cita Karl Marx untuk menghapus kelas dunia, yakni strata sosial, kelas atas (borjuis) dan k